Mau jadi ahli? – Perlu Investasi

Kata orang menjadi ahli yang sukses sering juga tergantung rejeki.
Rejeki ini kalau dalam bahasa seberang umumnya tertulis LUCK.
Rejeki ini bisa berarti loh, apa artinya?

LUCK = Labor Under Correct Knowledge = Bekerjalah berdasarkan pengetahuan yang tepat.

Untuk mendapatkan pengetahuan yang tepat maka harus pakai prinsip:

Everything has a price and No free Lunch = Tidak ada makan gratis, Semua ada harga yang harus dibayar.
Ah.... ada kok makan siang gratis, sanggah sebagian orang.

Ups, ntar dulu..... siapa yang kasih makan gratis? Teman, Kolega, Client? Bisa setiap kali gratis? Apakah tidak perlu traktir balik? Apakah tidak ada tujuan tertentu?

Oh... sekarang ada makan gratis untuk anak sekolah ya. Komen singkat saja kalau soal ini: itu uang pajak orang banyak, dan semoga tidak dikorup atau tidak dipakai buat cari untung sekelompok orang.

Balik lagi ke soal ada harga yang dibayar, dalam hal ini HARGA tidak hanya berarti uang, namun termasuk juga usaha keras dan waktu anda. Ingat: Belajar perlu sisihkan waktu, perlu kemauan dan perlu usaha keras, serta juga perlu uang (walau kadang bisa dapat gratis karena ada yang menanggung biayanya, entah itu si pengajar, atau perusahaan atau sponsor lainnya).

Ingat ada ungkapan juga Time is money = waktu adalah uang.

Itu betul, karena cari uang juga perlu waktu, nah waktu yang seolah "dibuang" untuk belajar. Itu bukan "dibuang" melainkan INVESTASI. Investasi waktu untuk belajar, berarti juga invest uang, karena tokh sekalipun gratis dapat dari webinar atau youtube, tokh anda tetap perlu bayar pulsa. Kalau gratis di suatu tempat, tokh anda juga perlu uang transport untuk pergi mendengarkan dan belajar. Namun itu adalah investasi yang akan balik berlipat-lipat kalau dalam belajar anda bisa menangkap esensi dari pelajaran itu.

Singkat kata: Investasikan waktu, uang dan kemauan keras untuk belajar, hasilnya anda niscaya akan jadi ahli, dan kalau sudah jadi ahli, pasti uang akan datang untuk menjamin kualitas kehidupan yang memadai.

Salam Sejahtera, MMB

GTL, 250220-15:45WIB